
Pulo Ampel, Madrasah Tsanawiyah (MTs) An-Nawa di Kecamatan Pulo Ampel, Kabupaten Serang, melaksanakan Survei Lingkungan Belajar (Sulingjar) pada Kamis, 26 September 2024. Survei ini bertujuan untuk mengevaluasi dan memetakan berbagai aspek yang mendukung kualitas pembelajaran di lingkungan satuan pendidikan.
Kepala MTs An-Nawa, Nasuhi, S.Pd.I., menyatakan bahwa Sulingjar merupakan bagian penting dari upaya madrasah untuk meningkatkan mutu pendidikan. "Survei ini tidak hanya menjadi alat ukur, tetapi juga menjadi dasar dalam menentukan strategi ke depan untuk menciptakan iklim belajar yang lebih baik bagi para siswa," ujarnya.
Sulingjar sendiri merupakan instrumen yang dirancang untuk mengukur berbagai aspek lingkungan pembelajaran, baik dari sisi input maupun proses belajar mengajar. Pertanyaan dalam survei disesuaikan dengan perspektif masing-masing responden, untuk guru dan kepala madrasah. Hasil survei akan memberikan gambaran umum tentang iklim belajar dan kondisi madrasah, yang nantinya akan digunakan sebagai bagian dari data profil pendidikan dan rapor pendidikan.
Pelaksanaan Sulingjar memiliki jadwal yang lebih fleksibel. Diberikan waktu sekitar dua minggu untuk menyelesaikan survei secara daring, tanpa pengawasan langsung. Mekanisme ini memungkinkan mereka untuk mengisi survei dari mana saja, selama terhubung dengan internet. Partisipasi aktif dari seluruh guru dan kepala madrasah sangat diharapkan karena hal ini akan mempengaruhi keakuratan hasil yang menggambarkan kondisi belajar di MTs An-Nawa.
Hasil dari Sulingjar nantinya tidak akan dilaporkan secara individual, melainkan sebagai hasil satuan pendidikan. Data ini akan memberikan gambaran kualitas pendidikan di MTs An-Nawa yang akan turut digunakan oleh pemerintah sebagai dasar dalam merumuskan kebijakan pendidikan.
Pelaksanaan Sulingjar di MTs An-Nawa ini diharapkan dapat membantu madrasah untuk terus berbenah dalam memberikan pendidikan yang berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan peserta didik.





